Vista Tak Butuh Antivirus?
Jumat, 10/11/2006 16:18 WIB
Vista Tak Butuh Antivirus?
wicak - detikinet
Jakarta - Pengguna Windows Vista tak perlu menggunakan program antivirus tambahan? Setidaknya itu yang disiratkan salah satu pimpinan Microsoft. Jim Allchin, Co-President Microsoft, menyiratkan hal itu saat telekonferensi dengan wartawan. Ia mengatakan fitur-fitur keamanan Vista sudah cukup mantap sehingga ia membiarkan anaknya, usia tujuh tahun, menjalankan Windows Vista tanpa antivirus. Fitur yang dikedepankan Allchin adalah parental control dan Address Space Layout Randomization (ASLR). Fitur-fitur tersebut, ujar Allchin, sebenarnya ingin dimasukkan dalam Windows XP Service Pack 2, namun tak bisa. "Saya bangga dengan apa yang kami lakukan pada Windows XP SP2. Tapi, banyak yangkami pelajari dari sana, dan ada hal-hal yang tidak bisa kami masukkan di sana," tuturnya seperti dikutip detikINET dari Betanews, Jumat (10/11/2006). ALSR, Allchin mencontohkan, memungkinkan adanya perbedaan kecil pada kernel (inti sistem operasi) untuk setiap Windows Vista. Hal ini, ujarnya, akan menyulitkan pembuat program jahat untuk menembus keamanan pada setiap Windows Vista yang beredar. Allchin tidak menyangkal bahwa pembuat program jahat akan semakin pintar. "Kami tidak bilang bahwa kami telah mencapai sebuah kesempurnaan. Namun, saya sangat percaya diri dengan apa yang ada sekarang," ia menambahkan. Menurut salah satu bos besar Microsoft itu, anaknya yang berusia tujuh tahun menjalankan Windows Vista tanpa antivirus dan ia mengaku tidak khawatir. "Dengan parental control ia tak bisa mengunduh kecuali ke lokasi yang sudah ditentukan," ujar Allchin. Allchin mengakui masih akan ada ancaman keamanan terhadap Vista, karena hal semacam itu tak bisa dipastikan. "Tapi menurut saya, inilah sistem paling aman yang ada. Pastinya, ini sistem paling aman yang pernah kami buat," tukasnya. Apakah Vista tidak butuh antivirus? Allchin hanya menyiratkan bahwa fitur keamanan di Vista melampaui apa yang dipenuhi oleh antivirus yang ada saat ini. Di masa depan? Belum ada yang tahu. ( wicak / wicak )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar