AMD Rencanakan Potong Harga Prosesor Desktop
Ardhi Suryadhi - detikinet
ilustrasi (diolah/ist.)
Jakarta - AMD (Advanced Micro Devices) berencana untuk memotong harga prosesor desktop keluarannya. Hal ini disinyalir sebagai salah satu cara untuk memenangi persaingan dengan Intel. Seperti dillansir Cnet News dan dikutip detikINET, Selasa (13/2/2007), potongan yang diberikan lumayan besar, yakni mencapai 35 persen untuk prosesor dual-core Athlon 64x2 yang merupakan kelas high-end. Jika terbukti benar, maka pemotongan harga ini datang setelah perusahaan melaporkan hasil yang kurang bagus saat kuartal keempat akibat tekanan harga di pasar server. Perang harga di industri PC (personal computer) tentunya akan sangat disambut oleh para pembeli. Pasalnya, mereka dapat melakukan efisiensi biaya terhadap berbagai pilihan produk yang diinginkan. Sebagai dua pemain utama di industri prosesor, Intel dan AMD telah melakukan perang harga selama hampir 12 bulan terakhir. Hal ini diterapkan sebagai salah satu strategi untuk memperoleh pangsa pasar. Sebelumnya, Intel juga diberitakan melakukan aksi potong harga sebesar 50 persen terhadap beberapa jajaran produknya. Seperti tak mau kalah, tak lama kemudian AMD juga ikut memangkas harga Athlon 64 X2 512KB x2 (5000+, 4600+, 4200+, 3800+) untuk menandingi. Menurut David Schwarzbach, marketing manager divisi desktop Sunnyvale, teknologi pembuatan prosesor 65 nanometer (nm) terbaru AMD saat ini mengalami lonjakan dalam jumlah yang cukup besar. Teknologi 65 nm ini memungkinkan AMD untuk membangun transistor yang lebih kecil serta meminimalkan ukuran dari chip tersebut, Schwarzbach menambahkan. ( wsh / wsh )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar